Telah dilaksanakan penilaian lomba Asuhan Mandiri Tanaman Obat Keluarga (Asman Toga) di Dasawisma Melati Indah RT. 06 RW. 01, Kelurahan Pemurus Luar pada hari Jumat, 18 Oktober 2024. Kegiatan ini merupakan bagian dari program pemberdayaan masyarakat yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan kemandirian keluarga dalam memanfaatkan tanaman obat sebagai bagian dari gaya hidup sehat. Dasawisma Melati Indah telah menunjukkan komitmen yang luar biasa dalam mengembangkan dan memanfaatkan tanaman obat keluarga.
Kelurahan Pemurus Luar Blog ini di kelola oleh Kelurahan Pemurus Luar, menggambarkan aktivitas yang ada atau dijalankan secara rutin maupun berjangka waktu. Kelurahan Pemurus Luar merupakan salah satu dari sembilan kelurahan yang ada di wilayah kecamatan Banjarmasin Timur. Berlokasi di Jalan Tirta Dharma Simpang PDAM I No.56 RT.009 RW.001
Komentar
Posting Komentar